Rabu, 20 April 2022

RPP MENGENAL BANGUN DATAR


RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Sekolah                           : SDN 200308 SIMIRIK
Mata Pelajaran              : Matematika
Kelas/Semester              : 2 (dua)/2(dua)
Pertemuan Ke                : 1
Alokasi Waktu               : 2 x 35 menit

A. STANDAR KOMPETENSI
Geometri dan pengukuran
4. Mengenal unsur-unsur bangun datar sederhana.
B. KOMPETENSI DASAR
4.1 Mengenal sudut-sudut bangun datar.
C. INDIKATOR
1. Mengenal macam-macam sudut bangun datar sederhana.
D. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Melalui pengamatan gambar, siswa dapat dapat mengenal macam-macam sudut bangun datar dengan tepat.
Karakter siswa yang diharapkan:
1. Disiplin
2. Teliti
3. Mandiri
E. MATERI PEMBELAJARAN
Mengenal macam-macam sudut bangun datar sederhana
Bangun datar dapat dikelompokkan menjadi berbagai macam berdasarkan sudutnya, yakni:
1. Persegi
            
RPP Matematika Kelas 2 Semester 2 Materi Mengenal Sudut-sudut Bangun Datar
                               


 Bangun persegi mempunyai 4 buah sudut.
2. Segitiga
RPP Matematika Kelas 2 Semester 2 Materi Mengenal Sudut-sudut Bangun Datar
Bangun segitiga mempunyai 3 buah sudut.
3. Lingkaran
RPP Matematika Kelas 2 Semester 2 Materi Mengenal Sudut-sudut Bangun Datar
Bangun lingkaran tidak memiliki sudut.
F. PENDEKATAN DAN METODE PEMBELAJARAN
1. Pendekatan         : Konstruktivisme
2. Model                             : Deduktif
3. Metode               : Diskusi, tanya jawab, penugasan, ceramah
G. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN
Kegiatan
Deskripsi Kegiatan
Alokasi Waktu
Kegiatan Awal
-Guru mengucapkan salam dan menyapa siswa.
-Siswa dengan bimbingan guru mengondisikan diri untuk siap mengikuti pembelajaran.
-Siswa berdoa yang dipimpin oleh ketua kelas.
-Guru mengecek kehadiran siswa.
-Guru memberikan motivasi agar siswa semangat belajar.
-Guru melakukan apersepsi dengan bertanya jawab, Misal:
“Pernahkah kalian mempelajari bentuk bangun datar?”
-Siswa mendengarkan penjelasan dari guru tentang kegiatan yang akan dilakukan dan menyampaikan tujuan pembelajaran.
7 menit
Kegiatan Inti
Eksplorasi
-Guru menggali pengetahuan awal siswa mengenai bangun datar sederhana.
Elaborasi
-Guru menghubungkan benda-benda yang terdapat di lingkungan kelas dengan macam-macam jenis bangun datar.
-Siswa diminta menyebutkan benda-benda  di sekitarnya yang berkaitan dengan bangun datar.
-Guru menggambar macam-macam bangun datar di papan tulis.
-Guru menjelaskan mengenai unsur bangun datar (sudut).
-Siswa diminta untuk menggambar beberapa bentuk bangun datar.
Konfirmasi
-Siswa bersama guru bertanya jawab tentang hal-hal yang belum diketahui siswa.
-Siswa bersama guru bertanya jawab meluruskan kesalah pahaman dan memberikan penguatan.
50 menit
Kegiatan Penutup
-Siswa bersama guru menyimpulkan materi pembelajaran.
-Siswa dipimpin oleh ketua kelas berdoa sebelum mengakhiri pembelajaran.
-Guru mengucapkan salam.
13 menit

H. SUMBER DAN MEDIA PEMBELAJARAN
1. Sumber belajar
Macam-macam bangun datar
2. Media pembelajaran
Papan tulis
Gambar bangun datar
I. PENILAIAN
1. Prosedur             : Selama kegiatan berlangsung
2. Jenis penilaian    : Non-tes
3. Bentuk penilaian            : Pengamatan
4. Alat penialain     : Daftar cek
No.
Indikator
Kriteria
Ya
Tidak
1.
Siswa dapat mengenal macam-macam sudut bangun datar


2.
Siswa dapat menggambar dua bentuk bangun datar dengan tepat




 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bangun Datar

Pengertian Bangun Datar Bangun datar adalah suatu bidang datar berbentuk dua dimensi yang terbentuk oleh garis lurus atau garis lengkung ya...